Sunday 22 April 2018

Tata Cara Sholat Sunnah Sebelum Dan Sesudah Shalat Wajib / Qabliyah Dan Ba'diyah

Assalamualaikum wr wb, bagaimana kabar anda hari ini semoga selalu di berikan kesehatan oleh Allah SWT. Sobat pada kesempatan kali ini kita akan membahas masih tentang cara cara namun kali ini beda tema, yakni soal agama islam. Sobat pastinya tau mana itu wajib dan yang mana itu sunnah. Nah pada kali ini kita akan saling belajar mengenai tata cara sholat sunnah sebelum dan sesudah shalat wajib yang bisa kita lakukan sehari hari.

Namun sebelum masuk ke pokok pembahasan tidak ada salah nya kita membahas sekilas mengenai agama islam adalah agama penyelamat bagi seluruh makhluk di dunia ini. Ada banyak sekali pahala atau amalan yang kita bisa peroleh dalam sehari hari, mulai dari amalan amalan wajib yang harus kita lakukan sampai dengan amalan sunnah yang kita bisa lakukan kapan pun dengan ketentuan yang sudah di atur sebelum nya.

Seperti shalat Qabliyah Dan Ba'diyah yang artinya yakni shalat sunnah yang bisa kalian lakukan sebelum dan sesudah shalat wajib kita sehari hari. Lantas bagaimana cara dan niat nya ? Baik simak dan pahami tata cara shalat sunnah Qabliyah dan Ba'diyah di bawah ini.
Tata Cara Sholat Sunnah Sebelum Dan Sesudah Shalat Wajib / Qabliyah Dan Ba'diyah

Tata cara niat shalat sunnah Qabliyah Dan Ba'diyah

Yakni shalat rowatib ialah shalat sunnah yang di kerjakan sebelum dan sesudah melakukan shalat fardlu. Perlu diketahui banyak nya shalat rawatib ini berjumlah 22 raka'at yaitu.
  • 2 Rakaat sebelum melakukan shalat subuh, dan sesudah melakukan shalat subuh tidak ada yang namanya shalat ba'diyyah.
  • 2 Rakaat dilakukan sebelum shalat dhuhur.
  • 2 Rakaat atau bisa di lakukan 4 rakaat sesudah shalat dhuhur.
  • 2 Rakaat atau bisa dilakukan sebelum shalat ashar. setelah melakukan shalat ashar tidak ada sunnat ba'diyyah.
  • 2 Rakaat sesudah shalat magrib.
  • 2 Rakaat sebelum shalat isya'.
  • 2 Rakaat sesudah shalat isya'.
Jadi shalat rawatib ini yang di kerjakan sebelum dan sesudah shalat fardlu disebut "Qobliyyah" dan shalat sunnah yang di kerjakan sesudah shalat fardlu di sebut "Ba'diyyah". Syarat-syarat nya adalah sebagai berikut :
  • Niatnya menurut macam shalat yang sedang di kerjakan.
  • Tidak menggunakan adzan dan iqomah.
  • Shalat ini di kerjakan dengan tidak melakukan berjamaah.

Niat - niat shalat rawatib dan artinya

Niat shalat rawatib 2 rakaat shalat dhuhur

اُصَلِّى سُنَّةً الظُّهْرِرَكْعَتَيْنِ قَبْلِيَّةً مُسْتَقْبِلَ الْقِبْلَةِ   ِللهِ تَعَالَى

"USHOLLI SUNNATAZH-ZHUHRI ROK'ATAINI QOBLIYYATAN MUSTAQBILAL QIBLATI   LILLAAHI TA'AALA"

Yang artinya : "Saya niat shalat sunnah sebelum dhuhur dua rakaat karena Allahu Akbar"

Niat shalat rawatib 2 rakaat sesudah shalat dhuhur

اُصَلِّى سُنَّةً الظُّهْرِرَكْعَتَيْنِ بَعْدِيَّةً مُسْتَقْبِلَ الْقِبْلَةِ   ِللهِ تَعَالَى

"USHOLLI SUNNATAZH-ZHUHRI ROK'ATAINI BA'DIYYATAN MUSTAQBILAL QIBLATI   LILLAAHI TA'AALA" 

Yang artinya : "saya niat shalat sunnah sesudah dhuhur dua rakaat karena Allahu Akbar"

Niat shalat rawatib 2 rakaat sebelum subuh

اُصَلِّى سُنَّةَ الصُّبْحِ رَكْعَتَيْنِ قَبْلِيَّةً مُسْتَقْبِلَ الْقِبْلَةِ   ِللهِ تَعَالَى

"USHOLLI SUNNATASH-SHUBHI ROK'ATAINI QOBLIYYATAN MUSTAQBILAL QIBLATI  LILLAAHI TA'AALA"

Yang artinya : "saya niat shalat sunnah sebelum subuh dua rakaat karena Allahu Akbar"

Niat shalat rowatib 2 rakaaat sesudah magrib

اُصَلِّى سُنَّةً الْمَغْرِبِ رَكْعَتَيْنِ بَعْدِيَّةً مُسْتَقْبِلَ الْقِبْلَةِ   ِللهِ تَعَالَى

"USHOLLI SUNNATAL MAGHRIBI ROK'ATAINI BA'DIYYATAN MUSTAQBILAL QIBLATI   LILLAAHI TA'AALA"

Yang artinya : "Saya niat shalat sesudah shalat magrib dua rakaat karena Allahu Akbar"

Niat shalat rawatib 2 rakaat sesudah 'isya

اُصَلِّى سُنَّةً الْعِشَاءِ رَكْعَتَيْنِ بَعْدِيَّةً مُسْتَقْبِلَ الْقِبْلَةِ   ِللهِ تَعَالَى

"USHOLLI SUNNATAL 'ISYAA'I ROK'ATAINI BA'DIYYATAN MUSTAQBILAL QIBLATI   LILLAAHI TA'AALA"

Yang artinya : "Saya niat shalat sunnah sebelum isya' dua rakaat kerana Allahu Abar"

Nah sobat di atas adalah cara dan niat sholat sunnah sebelum dan sesudah shalat wajib / qabliyah dan ba'diyah yang bisa saya sampaikan. Jika da salah dalam penulisan mohon komen pada kolom komentar di bawah ini, karena manusia adalah tempat salah dan lupa. Akhir kata semoga bermanfaat dunia dan akhirat amin yarobbalalamin. Wassalamualaikum Wr.Wb

 
Back To Top